Hutang Menumpuk Hingga 17 Triliun Barcelona Berencana Obral 18 Pemain Miliknya
Terjerat hutang hingga 862 juta pounds atau setara dengan 17,3 triliun membuat team Barcelona rela mengobral 18 pemainnya, bahkan pihak barcelona rela mengobral para pemainnya secara gratis demi mengurangi beban biaya klub. Hal ini tentu menyangkut gaji para pemain yang terbilang sangat besar, kemudian klub juga terbebani karena terdampak pandemi COVID-19 yang membuat pengeluaran team seamakin besar. Blaugrana pun diharapkan dapat dengan segera menuntaskan masalah hutang yang dialami tersebut dengan cepat, walau dengan solusi menjual banyak pemain yang dimiliki klub barcelona tersebut.
Hanya akan ada 5 pemain yang aman dalam perencanaan mengobral para pemain yang dimiliki klub barcelona tersebut, nama Lionel Messi tentu masuk dari daftar 5 pemain yang aman dan tidak akan dijual oleh team yang berasal dari spanyol tersebut. Lalu 4 pemain lain yang aman diantaranya adalah Ronald Araujo, Pedri, Ansu Fati, dan Frenkie de jong. Dan sekitar 18 pemain yang akan diobral ini pun mencakup mulai dari pemain muda hingga pemain yang masuk kedalam team senior, hal ini dikonfirmasi langsung oleh presiden klub barecelona yaitu Joan Laporta.
Pemain yang akan dilepas atau dijual pun diantaranya adalah Samuel Umtiti, Philippe Coutinho, dan Miralem Pjanic, dan akan ada pemotongan gaji yang akan diterima oleh pemain diantaranya Jordi Alba, Sergio Busquets, Clement Lenglet, Sergi Roberto, dan Antoine Griezman. Nama pemain seperti Ousmane Dembele, Gerard Pique, dan Emerson Royal juga masuk kedalam daftar kandidat pemain yang akan di obral, namun situasi bisa saja berubah jika para pemain menerima kebijakan pemotongan gaji yang dilakukan oleh klub barcelona tersebut. Namun Apabila para pemain keberatan dengan kebijakan pemotongan gaji tersebut, tentu para pemain akan dilepas dan akan masuk daftar pemain yang akan diobral oleh team barcelona tersebut.
Namun salah satu pemain yang masuk kedalam daftar pemain yang akan diobral yaitu Samuel Umtiti menolak kebijakan tersebut, alasan Umititi menolak karena ia ingin bertahan di Barcelona dan ingin bermain hingga musim depan. Namun berbeda dengan Pjanic yang mulai berfikir ingin meninggalkan dan pindah ke klub lainnya, mengingat performa dan minimnya peran Pjanic saat berada di Camp Nou.